Muslimat NU Rawapanjang Adakan Tasyakuran dan Santunan Yatim
Acara yang dikemas dalam bentuk kajian keagamaan tersebut menghadirkan Ustadz Ahmad Singgih Maulana atau Familiar dengan nama Ki Kelana (Pengurus LDNU Kota Depok) sebagai Penceramah, Selain jajaran Syuriah dan Tanfidziyah Pengurus RINU-RI acara tersebut dihadiri juga Ketua PAC Muslimat Hj. Sumiyati
Muslimat NU Rawapanjang Adakan Tasyakuran dan Santunan Yatim
Pengurus Anak Cabang (PAC) Muslimat NU Desa Rawapanjang menggelar Tasyakuran atas dikukuhkannya kepengurusan periode 2023-2027. Kegiatan tersebut disertai dengan santunan Anak yatim yang diselenggarakan atas Kerjasama Ranting Istimewa Nahdlatul Ulama Rawabaru Indah (RINU-RI) Kec. Bojonggede dan Anggota Banser RINU-RI di MT. Al Khoirot kp. Kelapa Desa Rawapanjang pada Sabtu (12/08).
Acara yang dikemas dalam bentuk kajian keagamaan tersebut menghadirkan Ustadz Ahmad Singgih Maulana atau Familiar dengan nama Ki Kelana (Pengurus LDNU Kota Depok) sebagai Penceramah, Selain jajaran Syuriah dan Tanfidziyah Pengurus RINU-RI acara tersebut dihadiri juga Ketua PAC Muslimat Hj. Sumiyati didampingi beberapa jajaran pengurus PAC, Ketua PRNU Pabuaran H. Abdul Kholil, Ketua NU Bojongbaru Ustadz Nawi.
Jama’ah Muslimat Al Kautsar, Ibu-ibu Jama’ah Majelis Taklim lainnya, dari Jajaran Pemerintahan hadir Ketua BPD Desa Rawapanjang Ust. Abdul Latif, S.Sos. Sekretaris Desa M. Idrus, Ketua RW 19 dan Ketua RT setempat, Babinkamtibmas dan Babinsa serta beberapa tokoh Masyarakat sekitar dan juga puluhan anak yatim.
Ketua Muslimat Desa Rawapanjang Ustadzah Sauroh, S.Pd.I dalam sambutannya Mengucapkan terimakasih kepada Masyarakat yang turut menyaksikan syukuran Muslimat NU dan mohon do’a semoga Muslimat NU di Desa Rawapanjang dapat berkhidmat untuk umat.
“Khidmat Muslimat NU untuk umat dan bangsa sudah di tanamkan sejak 77 tahun yang lalu kita saat ini tinggal menjaga dan meneruskan kiprah perjuangan para pendahulu.” tandasnya
Dalam kesempatan yang sama Rois Syuriah RINU-RI menyampaikan ucapan selamat atas dikukuhkannya Muslimat NU desa rawapanjang.
“Semoga ke depan Muslimat NU desa rawapanjang bisa istiqomah dan meneguhkan ajaran Aswaja dalam mengemban perjuangan jam’iyyah NU untuk membina umat.”
Rois Syuriah RINU-RI yang juga Pengasuh Pon-Pes Nurushodikin Rawapanjang menyerukan kepada seluruh jama’ah yang hadir untuk dapat Khidmah bersama dengan Nahdlatul Ulama, Muslimat NU, Banser NU.
“NU dari dulu Istiqomah menjaga Amaliah Ahlussunnah wal Jama’ah Annahdliyyah dan turut merebut kemerdekaan bangsa Indonesia dan kini tugas kita menjaga dan mengisi kemerdekaan tersebut dengan hal-hal yang baik,” ungkapnya.
Sebagai pengingat sejarah, Muslimat merupakan Banom NU yang bersifat sosial keagamaan di dirikan pada tanggal 29 Maret 1946 M. bertepatan 26 Robiul Akhir 1365 H. di Purwokerto.
Muslimat NU Desa Rawapanjang disahkan secara resmi melalui Surat Keputusan yang diterbitkan oleh Pengurus Anak Cabang (PAC) Muslimat NU Kec. Bojonggede pada tanggal 1 Juni 2023 berbarengan dengan Ranting Pabuaran dan Ranting Ragajaya pelantikan dilaksanakan di Aula Masjid Baiturrahman Komplek.
By Admin